Yvo and utiketIndonesia

Penyusup Pesawat Pertama di Dunia

Penyusup Pesawat Pertama di Dunia

10 Apr 2015 03:46:00

Kasus menyusupnya seseorang ke pesawat memang sudah banyak dilakukan oleh beberapa orang di dunia. Beberapa diantaranya ada yang berhasil selamat, namun tak jarang beberapa lainnya mengalami kematian sebelum sampai di tempat tujuan. 

Lalu siapakah orang pertama di dunia ini yang nekat melakukan aksi berbahaya ini?

Namanya adalah Clarence Terhune. Dia adalah seorang pemuda berusia 19 tahun asal Missouri, Amerika Serikat yang namanya dikenal sebagai penyusup pesawat pertama di dunia. Aksinya dilakukan pada tanggal 29 Oktober 1928 dengan masuk secara ilegal ke dalam pesawat Graf Zeppelin, sebuah pesawat bersejarah di zamannya, yang akan melakukan penerbangan dari Lakehurs, New Jersey menuju ke Jerman.

Tidak ada yang tahu bagaimana pemuda tersebut berhasil masuk ke dalam pesawat. Alhasil, saat dia keluar dari persembunyiannya dan bertemu dengan sang kapten yakni Dr. Hugo Eckener, dia dihukum untuk bekerja di dapur selama penerbangan. Sesaat setelah mendarat di Jerman, Clarence Terhune langsung ditahan, meski kemudian langsung dibebaskan.

Uniknya masyarakat Jerman saat itu justru menganggapnya sebagai pahlawan. Bahkan Clarence Terhune juga sempat diundang makan malam dan ditawari pekerjaan oleh pengagumnya.

Posts yang sama