Yvo and utiketIndonesia

Batik Air Akan Terbang ke Singapura Lebih Dari Satu Kali Sehari

7 Mar 2014 01:28:31

indo-aviation.com

Anak perusahaan Lion Air, Batik Air, akan menambah armadanya menjadi 16 pesawat pada tahun ini. Saat ini Batik Air baru mengoperasikan enam pesawat Boeing 737-900ER. Penambahan itu akan terdiri dari enam Airbus A320 dan empat Boeing 737-800.


Pesawat tambahan bagi Batik Air ini tidak hanya digunakan untuk mengembangkan rute domestik, tapi juga untuk merambah penerbangan ke luar negeri. Batik Air mengumumkan bahwa penerbangan internasional pertamanya adalah ke Singapura. Bahkan, Batik Air cukup optimis bisa sukses pada rute ini dengan melayani banyak frekuensi penerbangan.


"œDestinasi internasional kami yang pertama adalah Singapura dan kami memiliki target untuk mengoperasikan lebih dari satu penerbangan sehari dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta Jakarta ke Changi Airport Singapura," kata Direktur Utama Batik Air Achmad Luthfie.


Baca cerita lengkap: indo-aviation.com

Posts yang sama